2 Mei 2016

KEBAHAGIAAN YANG TERTUNDA

Percayalah.. Sedih merupakan bagian dari Kebahagian. Bagian dari proses “Setelah ini aku akan baik-baik saja.”

Kenapa perasaan sedih harus ada jika bahagia lebih baik? Karena tanpa rasa sedih, kebahagian akan selalu menjadi angkuh.
Angkuh karna lupa rasanya bersyukur, lupa menghargai, lupa memiliki.
Angkuh karna lupa setelah tertawa terus menerus,
Akan ada air mata, rasa hampa, kesepian, serta kekecewaan.

Kadang menjadi sedih ada baiknya. Percaya?
Sedih akan membuatmu lebih banyak berdoa, berbincang kepada Allah, menyembuhkan dirimu dengan memaafkan semua rasa sakit mu.
Belajar melepaskan, mengikhlaskan sebuah kehilangan.

Menyadari bahwa yang sekarang ada di diri kita tidak akan menetap selamanya.
Orang tua, saudara, teman, orang yang di kasihi, harta benda, dan hal2 yang paling di sukai.
Mereka semua akan pergi, silih berganti.
Lalu perasaan sedih akan muncul, lagi dan lagi.

Karna itu, perbanyaklah bersyukur dan berdoa.

Pernah sekali aku menjadi angkuh, hidup ku kacau seperti rumah yang di porak porandakan tornado.
Namun, setelah aku lebih menghargai rasa sedih, menjadikan sedih itu secukupnya,
Bahagia kembali dalam rasa syukur dan doa yang selalu menjadi obat paling mujarab.

So, Nikmati rasa sedihmu,
Karna kesedihanmu saat ini adalah kebahagianmu yang belum sempat kau sadari.

Sumber:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar